Lakukan Strategi Ini agar Esai Beasiswa Terlihat Menarik

Mendapatkan beasiswa merupakan tujuan bagi banyak siswa ataupun mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikannya. Namun, banyak yang merasa bahwa proses pendaftarannya cukup menantang.

Salah satunya adalah karena banyak beasiswa mengharuskan pengiriman esai yang biasanya menjelaskan mengapa pelamar layak menerima beasiswa.

Bagi siswa ataupun mahasiswa yang belum sepenuhnya mengembangkan kemampuan menulis mereka, menulis esai beasiswa mungkin menjadi tugas yang membuat putus asa. Itulah mengapa banyak yang bertanya, bagaimana cara menulis esai beasiswa agar terlihat menarik?

Ada tiga tips yang bisa kamu terapkan agar esai beasiswa kamu terlihat menarik dan lebih menonjol.

1. Tulis Esai Kamu dengan Hal Detail

Kekuatan yang terdapat dalam hal-hal detail itu sangat penting, terutama dalam hal esai beasiswa.

Sebagai contoh, jika kamu ingin menuliskan bahwa kamu adalah seorang mahasiswa yang belajar bahasa Inggris, kamu dapat menambahkan detail di dalamnya, seperti menyebutkan bahwa kamu belajar bahasa Inggris sendiri dengan menonton TV series Friends.

Hal-hal detail dapat membuat tulisanmu menonjol sebagai calon penerima beasiswa, sebab terdapat sesuatu yang mudah diingat dan otentik dari diri kamu.

Oleh karena itu, ketika mencoba untuk membedakan diri dari kandidat lain, cobalah untuk menulis kalimat-kalimat yang tidak dapat ditulis oleh orang lain.

2. Tulis Esai Kamu dengan Kalimat yang Orisinal

Ketika kamu bersaing untuk pendanaan beasiswa, menulis dengan kalimat yang orisinal dapat membantu untuk tidak terdengar seperti tulisan-tulisan orang lain.

Pembaca ingin merasakan bahwa kamu memiliki sesuatu yang fresh dan berharga untuk ditambahkan. Menulis dengan kalimat yang orisinal dan menambahkan hal-hal detail dapat membantu membuat tulisan kamu menonjol.

Biasa saja, terlalu umum, tidak spesial, tentu itu bukanlah kata-kata yang ingin kamu dengar ketika pembaca mendeskripsikan kamu dan tulisanmu.

Jika orang lain dapat menulis apa yang kamu tulis, dengan bahasa dan kalimat yang sama, tanpa menggunakan contoh untuk menambah hal detail, kata-kata dan ide kamu akan kehilangan daya tariknya.

Jadi, benar-benar dorong diri kamu untuk menulis esai beasiswa yang jelas dan orisinal.

Tulisanmu tidak dapat dinilai unik jika semua orang juga menulis hal yang serupa denganmu. Namun, jika hanya ada satu atau dua orang, atau bahkan tidak ada sama sekali yang serupa dengan tulisanmu, maka kamu benar-benar menulis sesuatu yang istimewa.

3. Tulis Esai Kamu Menggunakan Imaji

Dalam menulis esai, susunlah kata-kata yang dapat mengungkapkan pengalaman sensoris pembaca, seolah-olah mereka dapat melihat, mendengar, dan merasakan, seperti apa yang dilihat, didengar, dan dirasakan penulis dalam esainya.

Oleh karena itu, pikiran pula tentang faktor imaji yang dapat memancing panca indra para pembaca.

The more you can invoke the senses when telling a story the better. Paint a visual picture, or the audience is left with a blank canvas. Also describe sounds, tastes, smells, and how things feel to the touch.

Nancy duarte

Jadi, untuk menulis esai beasiswa yang menarik, cobalah untuk menggunakan kelima indra ketika mendeskripsikan sesuatu agar lebih terhubung dengan pembaca.

Tulislah pula hal-hal detail dengan kalimat yang orisinal sehingga pembaca mudah untuk mengingat esaimu dan membuat esai beasiswa kamu lebih menonjol dari kandidat lainnya.

Ketrampilan Menulis Surat yang Tepat

Dalam kehidupan sehari-hari seseorang akan melakukan komunikasi untuk berinteraksi dengan satu sama lain.

Salah satu alat komunikasi yang digunakan yaitu dengan menulis surat. Surat merupakan alat komunikasi yang tertulis dimana didalamnya berisi tentang sebuah informasi, pesan, pertanyaan maupun sebuah harapan.

Dalam implementasinya alat komunikasi surat ini masih ada yang kurang tepat sehingga isi pesan dan informasi yang disampaikan tidak jelas oleh para pembacanya.

Continue reading “Ketrampilan Menulis Surat yang Tepat”

5 Perbedaan Sitasi dan Daftar Pustaka, Gawat kalau Lupa!

Perbedaan sitasi dan daftar pustaka pada dasarnya sangat sederhana. Hanya saja, efeknya fatal kalau sampai lupa atau bahkan tidak paham! Lebih-lebih bagi warga akademik seperti pelajar maupun mahasiswa, memahami perbedaan beserta contoh sitasi dan daftar pustaka sudah harus jadi pengetahuan yang dihafal di luar kepala. Yuk, pahami 5 (lima) poin perbedaan sitasi dan daftar pustaka lewat artikel Jagoketik yang satu ini!

Continue reading “5 Perbedaan Sitasi dan Daftar Pustaka, Gawat kalau Lupa!”

Skripsi: Menulis Setiap Hari Walau Hanya Satu Paragraf

Jika bisa dikalkulasikan, mungkin ada ribuan atau lebih mahasiswa yang masih stuck dengan skripsinya setiap hari. Hal itu terjadi karena latar belakang yang berbeda-beda.

Bisa karena alasan eksternal seperti laptop yang lemot, ditinggal putus sama pacar ditengah garapan skripsi, konflik dengan dosen pembimbing, dan berbagai permasalah eksternal lain yang pastinya berbeda bagi setiap orang.

Continue reading “Skripsi: Menulis Setiap Hari Walau Hanya Satu Paragraf”

Kamu Ingin Meningkatkan Kemampuan Menulis? Cek 5 Tips Berikut Ini

Kemampuan menulis saat ini sudah menjadi salah satu hal yang cukup dibutuhkan bagi banyak orang. Salah satunya ialah untuk berkomunikasi melalui tulisan, terlebih dengan maraknya platform media sosial yang serba menggunakan tulisan.

Continue reading “Kamu Ingin Meningkatkan Kemampuan Menulis? Cek 5 Tips Berikut Ini”

Chat WhatsApp
1
Online 24 Jam
Scan the code
Spesialis jasa pengetikan, editing, dan pembuatan berbagai jenis dokumen terbaik No. 1 di Indonesia.

✔ Transaksi aman anti penipuan
✔ Kenyamanan dan kemudahan kerja sama
✔ Pengerjaan cepat dan akurat dengan garansi

Chat Admin sekarang, online 24 jam