Pengertian Wisuda, Pahami dalam 5 Poin Simpel Ini!

Pengertian Wisuda, Pahami dalam 5 Poin Simpel Ini! - Jagoketik.com

Sudah semangat dan kerja keras dalam berkuliah, tapi belum tau pengertian wisuda? Taukah juga kamu terkait hal-hal mendetail yang masih banyak mahasiswa jarang pelajari secara seksama seperti sejarah wisuda, kapan wisuda dilaksanakan, hingga wisuda adalah momen yang hakikatnya seperti apa? Daripada tetap tidak tau dan ragu-ragu, lebih baik kamu pelajari 5 (lima) poin simpel mengenai pengertian wisuda melalui artikel ini!

Baca juga: Jasa Revisi Skripsi Anti Plagiasi, Mulai Rp5.000! 

Apa Itu Wisuda?

Pengertian wisuda secara sederhana dapat kita pahami sebagai seremoni peresmian gelar dari suatu institusi pendidikan formal kepada para peserta didiknya. Peresmian gelar tersebut berlaku pada beragam jenjang, mulai dari sekolah dasar, sekolah menengah pertama, sekolah menengah atas, hingga perguruan tinggi. Bahkan, institusi pendidikan formal seperti taman kanak-kanak pun bisa melakukan wisuda. Sehingga, kurang tepat kiranya kita memegang pengertian wisuda sebatas dengan upacara kelulusan mahasiswa saja.

Sehingga, pengertian wisuda yang lebih tepat dapat diberlakukan pada setidaknya dua batasan konteks. Pertama, batasan konteks berupa formalitas pendidikannya. Pengertian wisuda yang tepat ialah berkaitan erat dengan lembaga pendidikan yang berdiri secara formal, sebab dari formalitas itulah nantinya tercapai esensi utama wisuda berupa pemberian gelar akademik dan dokumen terkait kepada pihak yang dinilai layak menyandangnya.

Ingin Wisuda Lancar dan Bahagia? Gunakan Jasa Ketik Jagoketik, Siap Bantu tanpa Kecurangan dan Keterlambatan!
Ingin Wisuda Lancar dan Bahagia? Gunakan Jasa Ketik Jagoketik, Siap Bantu tanpa Kecurangan dan Keterlambatan!

Asal-usul Kata ‘Wisuda’

Tak banyak yang tau, asal-usul kata wisuda sendiri berasal dari kosakata Bahasa Jawa. Kata ‘wisuda’ sebagai salah satu perbendaharaan diksi di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia ternyata merupakan bentuk penyerapan dari Aksara Jawa ‘ꦮꦶꦱꦸꦝ’ atau ‘wisudha‘. Dari kosakata salah satu bahasa daerah itulah, masyarakat Indonesia seperti kita terbiasa menggunakan kata ‘wisuda’ untuk menyebut hal-hal yang berkaitan dengan upacara pengukuhan gelar akademik oleh suatu lembaga pendidikan formal kepada para peserta didiknya yang dinilai sudah layak.

Sejarah mengenai asal-usul kata ‘wisuda’ dalam bahasa asing lainnya tidak kalah unik. Ambil saja contoh berupa Bahasa Inggris, di mana mereka menyebut kata wisuda dengan sebutan ‘graduate‘. Kosakata tersebut ternyata tidak berasal murni dari Bahasa Inggris itu sendiri, melainkan asal-usul kata ‘graduate‘ tersebut berasal dari diksi Bahasa Latin berupa ‘gradus‘ yang arti Inggrisnya adalah ‘step‘ atau langkah.

Apa Saja Rangkaian Kegiatan di Dalam Wisuda?

Rangkaian kegiatan atau prosesi acara di dalam wisuda secara umum terdiri dari tiga segmen utama yang cukup sederhana. Ketiga prosesi wisuda tersebut adalah pembuka, acara inti, dan penutup. Pembukaan di dalam suatu wisuda biasanya berupa sambutan dan nyanyian lagu-lagu tertentu seperti Indonesia Raya atau himne milik suatu institusi pendidikan formal penyelenggara wisuda tersebut. Lalu, acara inti dari wisuda ialah prosesi fisik yang menyatakan setiap peserta wisuda sudah resmi memperoleh gelar akademik pada jenjang tertentu. Setelah itu, wisuda ditutup dengan hal-hal semacam hiburan, doa, atau salam penutup.

Pada prakteknya, urutan rangkaian kegiatan di dalam wisuda sifatnya opsional dan bebas. Kampus ternama seperti Universitas Gadjah Mada (UGM) justru mendahulukan prosesi fisik berupa penyerahan ijazah kepada seluruh mahasiswa yang sudah menamatkan tugas akhir dan yudisiumnya, kemudian baru melaksanakan sesi sambutan dari berbagai pihak. Terlepas dari keragaman urutan tersebut, pengertian wisuda pada setiap lembaga pendidikan formal umumnya tetap sama.

Kapan Waktu Pelaksanaan Wisuda?

Meskipun pengertian wisuda di seluruh sekolah atau universitas pasti sama, waktu pelaksanaannya ternyata cukup variatif. Pada wisuda tingkat sekolah, waktu pelaksanaannya selalu tiap akhir semester genap yang biasanya terletak pada pertengahan tahun ketiga (untuk SMP dan SMA) atau keenam (untuk SD) dari masa sekolah para murid. Sementara itu, wisuda tingkat universitas bisa dilaksanakan tiap tiga hingga enam bulan sekali, tergantung regulasi dari setiap kampus.

Dari keragaman waktu pelaksanaan di atas, kita bisa melihat bahwa jadwal wisuda tingkat sekolah dan universitas pasti cukup berbeda. Jadwal wisuda tingkat sekolah (TK s.d. SMA) pasti hanya dilaksanakan dengan intensitas setahun sekali saja, sedangkan wisuda tingkat universitas bisa dilaksanakan dari 2-4 kali dalam setahun untuk setiap jenjang yang difasilitasi oleh suatu kampus.

Berapa Lama Waktu Wisuda?

Durasi atau lama waktu berlangsungnya suatu wisuda biasanya paling cepat sekitar 3 jam. Estimasi tiga jam tersebut pun sifatnya adalah perhitungan ideal tanpa memasukkan berbagai faktor yang sulit dikalkulasikan seperti keterlambatan massal, cuaca buruk, insiden tak terduga, dan lain sebagainya. Meski begitu, praktek lapangan menunjukkan bahwa wisuda cenderung lebih cepat ketika dilaksanakan secara full online dibanding full offline.

Lama waktu wisuda pada umumnya bisa memakan durasi waktu selama 4 jam atau lebih. Pelaksanaan kian molor atau membutuhkan alokasi waktu yang banyak ketika para peserta maupun panitia mengagendakan berbagai sesi yang sifatnya sangat partisipatif. Salah satunya adalah sesi foto bersama, di mana banyak upaya koordinasi dan komunikasi yang harus dilakukan untuk bisa menjamin kelancaran dokumentasi massal tersebut.

Suka artikel ini? Yuk, bagikan ke temanmu!

Baca juga:

Jasa Edit Dokumen (Formating)
Percantik Dokumenmu dengan Layanan Formating dari Jagoketik, Serba Bisa dan Murah Meriah!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat WhatsApp
1
Online 24 Jam
Scan the code
Spesialis jasa pengetikan, editing, dan pembuatan berbagai jenis dokumen terbaik No. 1 di Indonesia.

✔ Transaksi aman anti penipuan
✔ Kenyamanan dan kemudahan kerja sama
✔ Pengerjaan cepat dan akurat dengan garansi

Chat Admin sekarang, online 24 jam