Ingin Hidup Lebih Efektif di Masa Remaja? Lakukan 7 Hal Berikut

Inilah 7 Kebiasaan yang Efektif untuk Remaja

Remaja saat ini mempunyai pengaruh paling besar terhadap kemajuan dirinya sendiri atau sekitar, maka dari itu remaja saat ini perlu untuk mengembangkan diri mereka agar di masa depan mereka bisa sukses dan berhasil.

Sean Covey menulis buku berjudul “7 Habits of Highly Effective Teens”. Buku ini telah terbukti meningkatkan kualitas dari remaja, terbukti pada ulasan yang dicantumkan dalam halaman awal buku tersebut.

7 Kebiasaan yang Efektif untuk Remaja

Tidak hanya untuk remaja, melainkan juga bisa untuk siapa saja yang ingin mempunyai kebiasaan lebih efektif dalam melakukan apa pun. Berikut 7 kebiasaan yang dapat membuat segalanya menjadi lebih efektif:

1. Menjadi Proaktif

Di sini terbagi menjadi dua yaitu: Proaktif dan Reaktif. Orang proaktif membuat pilihan-pilihan yang ada di hidupnya berdasarkan nilai-nilai, orang proaktif juga berpikir terlebih dahulu baru bereaksi.

Kebalikan dari orang proaktif yaitu orang reaktif, orang reaktif cenderung memilih pilihannya berdasarkan dorongan hati.

Orang reaktif juga cenderung bereaksi terlebih dahulu baru berpikir, karena tindakan tersebut awalnya berasal dari dorongan hati.

2. Merujuk pada Tujuan Akhir

Ketika melakukan sesuatu apapun itu, selalu ingat tujuan akhir dari apa yang ingin dicapai.

Semisal ingin menjadi sarjana, ketika menjalani proses perkuliahan terdapat masalah, selalu ingat tujuan akhir yaitu menjadi sarjana, dengan begitu biasanya akan membangkitkan semangat lagi dan terus berusaha untuk mencapainya.

3. Dahulukan yang Utama

Pada usia remaja, seharusnya sudah bisa memilih mana yang baik dan mana yang buruk. Begitu juga seorang remaja sudah harus bisa menentukan mana yang penting dan mana yang tidak.

Seorang remaja harus mendahulukan hal yang penting seperti belajar, membantu orang tua, dan mengesampingkan hal yang tidak terlalu penting seperti bermain gim atau terlalu sering bermain di luar tanpa ada tujuannya.

4. Berpikir Menang/Menang

Berpikir semua menang akan menjadikan remaja bijaksana, seorang remaja tersebut tidak akan menjatuhkan lawan lain demi “menang” dan remaja tersebut tidak akan “kalah” dari yang lain.

Keadaan Menang/Menang akan membuat keadaan yang seimbang, semua senang dan semua menang, tidak ada yang merasa dirinya lemah.

5. Berusahalah untuk memahami terlebih dahulu, baru dipahami

Sama seperti ketika ingin dihargai orang lain, maka hargailah terlebih dahulu orang tersebut.

Jangan bertindak egois ketika ingin dihargai, tetapi tidak menghargai orang lain.

6. Wujudkan Sinergi

Sinergi dimaksudkan sebagai memanfaatkan perbedaan, bekerja sama, keterbukaan pikiran, dan menemukan cara-cara baru yang lebih baik.

Ketika bekerja sama dengan seseorang, cobalah untuk mencari partner dengan kelebihan yang tidak kita punyai, dengan begitu kita juga akan belajar mengenai kelebihan tersebut.

7. Asahlah Gergajimu

Gergaji disini dimaksudkan seperti bakat, jadi asahlah bakatmu, karena mempunyai bakat saja tidak akan cukup jika tidak memaksimalkan bakat tersebut.

Seperti pisau yang tajam, jika tidak diasah pisau tersebu lama-lama akan tumpul.

Panggil jasa ketik ke rumah

Baca juga:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat WhatsApp
1
Online 24 Jam
Scan the code
Hai, saya Muhammad Ilham Afdillah spesialis pengetikan cepat di Jagoketik.com. Butuh bantuan pengetikan? Chat sekarang, online 24 jam