5 Pekerjaan Freelance Paling Mudah dan Menguntungkan

Daftar pekerjaan freelance paling mudah dan menguntungkan

Munculnya pandemi Covid-19 yang belum mereda hingga saat ini menimbulkan banyak dampak dalam segala bidang.

Banyak media yang memberitakan terjadinya Pemutuhan Hubungan Kerja (PHK) di beberapa perusahaan di Indonesia.

Hal ini tentunya membuat para fresh graduate yang seharusnya mulai aktif kirim CV hingga datang ke interview-interview harus tertunda.

Nah, buat kalian para fresh graduate yang masih menunggu panggilan interview, cobalah 5 pekerjaan freelance ini untuk isi waktu luang dan menambah pemasukan kalian.

5 Pekerjaan Freelance Online yang Paling Mudah dan Menguntungkan

1. Merintis Online Shop

Selama pandemi, kalian pasti sudah nggak asing lagi kan nonton Story Instagram yang isinya penuh dengan Open Pre Order makanan, jual masker dengan motif dan warna yang menarik.

Yap, buat kalian yang punya bakat di dunia marketing, bisa banget nih untuk memulai merintis Online Shop.

Kalian bisa menjual produk-produk karya sendiri atau bahkan berbisnis seperti dropshipper ataupun reseller sebuah produk.

Apalagi di era modern dan berkembang seperti saat ini, untuk memasarkan Online Shop kalian tentunya tidak terlalu susah.

Kalian bisa memanfaatkan sosial media pribadi kalian seperti Instagram, Facebook, Twitter bahkan status di WhatsApp buat menarik para calon pembeli.

2. Freelance Copy Writer

Buat kalian yang merasa tulisan kalian oke dan menarik untuk dibaca, boleh nih dicoba. Terlebih saat ini sudah banyak platform yang memberikan fee untuk para penulis yang berkontribusi mengirimkan artikelnya.

Banyak jenis artikel yang bisa kalian tulis seperti cerpen, puisi, opini dan masih banyak lagi. Kalian bisa merangkai ide-ide out of the box kalian untuk dijadikan sebuah artikel. Jadi mau mulai nulis apanih kalian?

3. Freelance Desain Grafis

Di era yang serba visual ini, mencoba freelance menjadi seorang design grafis bukan pilihan yang salah.

Bermodalkan laptop dan pen tablet, kalian bisa membuat karya visual seperti poster, flyer, logo dan layout design menarik lainnya.

Sebagai permulaannya, kalian bisa mencoba untuk menjadi tim desaign grafis teman kalian yang punya online shop untuk nantinya dijadikan portofolio menggaet klien.

4. Digital Marketing Officer

Siapa sih disini yang nggak punya sosial media? Pastinya kalian semua punya sosial media mulai dari Instagram, Facebook, Twitter, dan masih banyak lainnya.

Ini kesempatan kalian buat mulai aktif bermain sosial media tetapi juga menghasilkan pundi-pundi uang. Nggak hanya scroll akun-akun selebgram atau food blogger aja, kalian bisa mencoba menjadi bagian dari perusahaan kecil menengah.

Saat ini banyak perusahaan kecil menengah yang mencari freelance digital marketing bagi produk/jasa mereka.

Kalian bisa mencoba menjadi admin akun jejaring sosial perusahaan tersebut, analis digital marketing, sosial media expert dan masih banyak lagi.

5. Freelance Jasa Transkrip dan Translate

Yang terakhir tetapi juga nggak boleh dilewatkan untuk dicoba, yaitu menjadi freelance jasa transkrip dan juga penerjemah.

Kalian tidak perlu datang ke kantor karena saat ini banyak lowongan jasa transkrip dan juga penerjemah lepas untuk suatu perusahaan atau brand tertentu.

Buat kalian yang mahir berbahasa asing, cocok banget nih buat coba jadi penerjemah. Nah untuk jasa transkrip ini kalian bisa mulai menjadi transkriper teman kalian yang sedang melakukan wawancara untuk kebutuhan penelitian mereka. Hitung-hitung membantu teman juga kan?

Eits, buat kalian yang juga butuh jasa ini, bisa langsung kunjungi Jagoketik ya! Disini banyak banget jasa yang bisa melayani kalian.

Mulai dari jasa ketik transkripi wawancara atau verbatim, pembuatan karya ilmiah, jasa pengetikan dokumen, jasa edit dokumen dan masih banyak lagi.

jasa cek dan revisi Turnitin online

Baca juga:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat WhatsApp
1
Online 24 Jam
Scan the code
Hai, saya Clara spesialis pengetikan berbagai jenis dokumen seperti buku, verbatim, dan sejenisnya. Chat saya sekarang, online 24 jam