Penerapan Brain Gym Pada Pembelajaran Bahasa Inggris Usia Dini

Bahasa Inggris menjadi bahasa internasional yang artinya hampir tiap negara di seluruh dunia menggunakan bahasa Inggris saat berkomunikasi.

Bahkan ada yang menjadikannya sebagai bahasa resmi pada suatu negara.

Hal tersebut berpengaruh pada minat Bahasa Inggris di Indonesia yang jumlahnya tidak sedikit.

Sebagian besar orang tua menginginkan anak mereka agar pandai berbahasa Inggris dengan cara mengikuti kursus sejak usia dini.

Namun, pada umumnya anak di usia dini seringkali merasa bosan atau tidak fokus, terutama jika cara belajarnya monoton.

Oleh karena itu, berbagai metode dilakukan agar anak-anak lebih fokus dan menjadikannya menyenangkan agar mereka lebih bersemangat dalam mengikuti pelajaran Bahasa Inggris.

Salah satu metode tersebut adalah Brain Gym, yang terdiri dari dua kata yaitu Brain dan Gym.

Brain berasal dari bahasa Inggris yang berarti otak dan Gym, berasal dari kata Gymnastics yang berarti olahraga senam.

Brain Gym merupakan serangkaian gerak sederhana yang menyenangkan dan digunakan oleh para siswa guna meningkatkan kemampuan belajar dengan menggunakan keseluruhan otak.

Latar belakang gerakan Brain Gym adalah untuk menstimulasi, meringankan, dan merelaksasi anak dalam pembelajaran.

Kegunaan tersebut terdapat dalam tiga dimensi, yaitu:

1. Dimensi Literasi

Yang pertama adalah dimensi lateralitas dimana kemampuan berkomunikasi, berbahasa, dan keterampilan melakukan kegiatan jarak dekat yang memerlukan orientasi ruang gerak tubuh kiri- kanan.

Kemampuan literalitas juga diartikan sebagai faktor yang memengaruhi kemampuan koordinasi tubuh sebagai kemampuan motorik dasar.

2. Dimensi Pemokusan

Yang kedua adalah dimensi pemokusan dimana Brain Gym berfungsi untuk meringankan aktivitas dalam dimensi pemokusan.

Fokus merupakan kemampuan konsentrasi yang dimiliki seseorang pada suatu bagian dari pengalaman, membedakan, dan membatasinya dari bagian lain melalui kesadaran kesamaan dan perbedaan.

3. Dimensi Pemusatan

Brain Gym berfungsi untuk merelaksasi tubuh dalam dimensi pemusatan.

Pemusatan adalah kemampuan menyebrangi garis yang memisahkan antara muatan emosional dan pikiran abstrak serta untuk mengatur gerakan- gerakan reflex tubuh (Dennison & Dennison, 2005: 76).

Emosional diatur dalam bagian tengah sistem limbik (midbrain). Pikiran abstrak diatur dalam otak besar (cerebrum).

Selain dari tiga dimensi yang telah disebutkan, Brain Gym memiliki tiga hal penting yaitu belajar adalah kegiatan yang alami dan menyenangkan yang terus terjadi sepanjang hidup, kesulitan belajar adalah tidak mampunya seseorang menghadapi stress dan ragu menghadapi tugas baru, dan anak akan berkesulitan belajar jika tidak melakukan gerakan atau aktivitas.

Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa metode Brain Gym adalah gerak sederhana yang menyenangkan dan dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan belajar, khususnya belajar Bahasa Inggris untuk usia dini dengan menggunakan kerja keseluruhan otak yang dapat memberikan stimulasi, meringankan dan merelaksasi anak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat WhatsApp
1
Online 24 Jam
Scan the code
Spesialis jasa pengetikan, editing, dan pembuatan berbagai jenis dokumen terbaik No. 1 di Indonesia.

✔ Transaksi aman anti penipuan
✔ Kenyamanan dan kemudahan kerja sama
✔ Pengerjaan cepat dan akurat dengan garansi

Chat Admin sekarang, online 24 jam