5 Kiat Mudah Belajar Mengetik 10 Jari untuk Pemula

Di era digital saat ini kemampuan mengetik yang baik sangat diperlukan bagi setiap individu, kemampuan mengetik saat ini sangat dibutuhkan untuk menunjang segala pekerjaan yang berhubungan dengan pengetikan.

Maka dari itu kita harus belajar mengetik mulai dari sekarang. Beruntungnya sekarang mengetik jauh lebih mudah penggunaannya dibandingkan jaman dulu.

Pada jaman dulu kita diharuskan mengetik menggunakan mesin tik manual yang sangat merepotkan apabila terjadi kesalahan, tapi pada saat ini, apabila terjadi kesalahan pengetikan tinggal menggunakan tombol backspace untuk menghapusnya.

5 Kiat Belajar Mengetik 10 Jari untuk Pemula

1. Penempatan tangan

Penempatan tangan ini merupakan hal yang sangat dasar dan sangat penting untuk diketahui apabila ingin belajar mengetik.

Pada artikel saya sebelumnya, saya telah memberikan pengetahuan tentang penempatan jari-jari tangan yang baik dan benar.

2. Pergunakan 10 jari tangan

Mulai dari sekarang, cobalah menggunakan 10 jari tangan kalian untuk mengetik, tidak apa-apa jika sekarang masih terdapat banyak kesalahan dan tidak nyaman.

Karena nantinya jika dilatih terus menerus akan menjadi terbiasa dan nyaman.

3. Mengetik tanpa melihat keyboard

Ketika sudah hafal dengan penempatan jari-jari tangan, mulai lah untuk mengetik tanpa melihat keyboard.

Dengan mengetik tanpa melihat keyboard juga dapat membantu kalian agar dapat cepat belajar mengetik 10 jari.

4. Latihan dengan bermain games.

Karena saya terbiasa bermain games online yang tidak bisa menggunakan fitur pause pada games tersebut, saya jadi terbiasa untuk mengetik cepat agar tidak terbunuh oleh lawan.

5. Latihan dengan menggunakan aplikasi atau website

Saat ini, banyak sekali aplikasi atau website yang bisa kita gunakan untuk belajar mengetik, dan dari aplikasi atau website tersebut kita bisa mengetahui seberapa cepat kita mengetik.

Tentunya apabila kita semakin sering berlatih mengetik, akan meningkatkan kecepatan kita dalam mengetik.

Mengetik cepat bukanlah suatu yang mudah, akan tetapi juga bukanlah suatu yang mustahil untuk dipelajari.

Mulailah belajar mengetik sedikit demi sedikit, dengan mengetik juga akan mempermudah kita dalam urusan yang berhubungan dengan pengetikan seperti pekerjaan yang berhubungan dengan surat menyurat, administrasi, dan lain-lain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat WhatsApp
1
Online 24 Jam
Scan the code
Spesialis jasa pengetikan, editing, dan pembuatan berbagai jenis dokumen terbaik No. 1 di Indonesia.

✔ Transaksi aman anti penipuan
✔ Kenyamanan dan kemudahan kerja sama
✔ Pengerjaan cepat dan akurat dengan garansi

Chat Admin sekarang, online 24 jam