Itenarary City Tour Belitung

Belitung ada salah satu pulau yang terletak di provinsi kepualuan bangka yang diapit oleh Selat Gaspar dan Selat Karimata. Pulau Belitung terkenal akan keindahan alamnya yang ditampilkan melalui film laskar Pelangi. Iyap film yang masuk dalam box office Indonesia ini mengambil latar di pulau belitung

Kira-kira wisata apa saja yang recommended untuk dikunjungi dan berapa budget yang harus dikeluarkan? Simak artikel ini ya

Day 1: City Tour Belitung

Pukul 13:00 aku dan 1 orang teman tiba di Bandar Udara Internasional H.A.S. Hanandjoeddin, butuh waktu 30-45 menit untuk tiba di hotel tempat kita akan tinggal selama 4 hari 3 malam di belitung. Transportasi yang kita gunakan adalah taksi bandara karena dibandingkan menggunakan grab ini yang paling murah dengan harga 150.000 cukup worth it kalau rame-rame.

FYI untuk hotel kita memilih hotel golden tulip yang lokasinya sangat strategis, sekitar 5 menit dari pusat kota dan berhadapan dengan pantai. It’s a great place to enjoy the sunrise and sunset. Salah satu tips untuk tetap hemat dengan fasilitas hotel yang cukup lengkap dan nyaman adalah group travelling. Di Golden Tulip kita memilih kamar dengan fasilitas 4 orang/kamar+ sarapan, it cost sekitar 3.3 juta cukup worth it kalau dibagai berempat.

Wisata pertama yang kita kunjungi adalah salah satu rumah makan yang cukup terkenal dengan gangannya (ikan kuah kuning, makanan khas Belitung) yaitu rumah makan mak weng. Untuk aku yang berasal dari daerah pantai yaitu Maumere, NTT, aku kasih rating 7 untuk gangannya (kuah asam maumere masih nomor 1), tapi untuk sayurannya benar-benar fresh rating 9 untuk sayurannya. Harganya sendiri cukup murah dengan porsi yang lumayan banyak sekitar 193.000 untuk 3 porsi makan.

Setelah perut kenyang saatnya mengexplore kota Belitung. Aku dan 2 teman memutuskan menyewa motor untuk mempermudah mobilitas di city tour ini dengan biaya sewa 75.000/24 jam. Kita melakukan tour tanpa tujuan hanya untuk melihat kehidupan kota Belitung. Kota ini cukup bersih dan tertata ditambah lagi jalannya yang legang sangat cocok untuk teman-teman yang punya hobi sepedaan. Setelah puas motoran, kita memutuskan menikmati sunset di pantai tanjung pendam yang terletak persis di depan hotel. Biaya masuk pantai hanya 2000 untuk motor sementara kalau teman-teman tidak menggunakan kendaraan tidak dikenakan biaya.

Menurutku pantainya sendiri kurang menarik dikarenakan adanya dinding pembatas pantai yang membuat pengunjung tidak dapat menikmati pasir putih khas belitung. Namun pantai tanjung pendam sendiri sangat cocok dijadikan tempat lari, sepedaan, atau sekedar jalan sore karena didalamnya dibangun track lari dan dikeliling oleh penjajah kaki lima. Puas dengan foto-foto di tanjung pendam, perjalan dilanjutkan ke pemberhentian terkahir city tour day 1 yaitu warung kopi ake yang terletak persis di depan tugu satam.

Kedai ini telah berdiri hampir sebad sejak tahun 1922 dan sudah dikelolah oleh 3 generasi. Bangunan kedainya sangat sedeharna dan tidak begitu luas hanya terdapat sekitar 7 meja yang dilengkapi dengan 4-5 kursi tiap mejanya. Namun pigura yang menempel pada dinding kedai ini menunjukan betapa iconicnya tempat ini. Mulai dari kalangan artis hingga pejabat sudah mampir ke kedai ake ini.

Karena namanya kedai kopi ake maka aku memutuskan mencoba kopi ditemani kudapan pisang goreng. Aku bukan pecinta kopi tapi ketika mencoba kopi di tempat ini sekita aku jatuh cinta pada kopi belitung. Rasa kopinya sulit dideskrisikan, sehingga yang penasaran bisa menjadikan kedai kopi ake sebagai salah satu destinasi kuliner di kota belitung. Pisang gorengnya juara, best combination antara kopi dan pisang goreng. Tiga gelas kopi dan 1 porsi pisang goreng seharga 65000.

Setelah puas menikmati kopi khas Belitung, kita pun Kembali ke hotel untuk beristirahat, mengembalikan tenaga untuk tour hari kedua yakni Hopping Island. Penasaran berapa budget yang dikeluarkan dan apakah worth it? Tunggu artikel selanjutnya ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat WhatsApp
1
Online 24 Jam
Scan the code
Spesialis jasa pengetikan, editing, dan pembuatan berbagai jenis dokumen terbaik No. 1 di Indonesia.

✔ Transaksi aman anti penipuan
✔ Kenyamanan dan kemudahan kerja sama
✔ Pengerjaan cepat dan akurat dengan garansi

Chat Admin sekarang, online 24 jam