Panduan Penulisan Manuskrip Karya Ilmiah, Bagian 2

Panduan Penulisan Manuskrip Karya Ilmiah

Setelah mengetahui ketentuan secara umum dan ketentuan pengaturan lainnya terkait manuskrip, artikel ini akan membahas mengenai pengaturan terkait Rumus, Penekanan dan Singkatan, Satuan Pengukuran, Spasi, dan Daftar Pustaka pada manuskrip karya ilmiah.

Penulisan Rumus pada Manuskrip

Rumus matematika yang dibuat dengan Equation atau MathType hendaknya diletakkan dalam satu frem. Jangan merangkai sebuah rumus dari beberapa objek MathType atau paduan objek Mathtype dan teks, tabel, atau frem yang melekat.

Untuk persamaan Equation atau MathType, font standar gunakan seperti yang telah ditentukan. Jangan mengubah pengaturan tersebut pada setiap bagian dari rumus tersebut.

Penekanan dan Singkatan di Manuskrip

  1. Hindari penggunaan penekanan kata bersamaan dan singkatan kata jika memungkinkan.
  2. Singkatan harus dijelaskan dalam teks, kecuali jika singkatan acap kali digunakan.

Penulisan Satuan Pengukuran di Manuskrip

  1. Satuan pengukuran dipisah dari angka dengan spasi (misal 11,25 mol %, 273 K, 17,12(2) Å, 67 J/mol, 9,8 m/s2). Kecuali untuk derajat (°), persen (%), dan permil (‰). Titik tidak digunakan setelah singkatan dari satuan pengukuran.
  2. Ada berbagai cara untuk menyajikan satuan pengukuran yang kompleks, namun cara yang utama digunakan haruslah konsisten untuk keseluruhan manuskrip, misal N m2/kg2 dan N m2 kg-2.
  3. Dalam rangkaian atau kisaran, letakkan satuan pengukuran hanya di akhir, misal 9-14 km; 3, 6, dan 9 mA; 20-33%; 50, 75, dan 100°C. Pengecualian untuk derajat yang menunjukkan besarnya sudut.
  4. Derajat Celcius harus ditulis °C, bukan hanya °. Untuk derajat yang terakhir diperuntukkan untuk sudut.
  5. Satuan pengukuran untuk kuantitas dalam tanda log, hendaknya diberi tanda kurung siku, misal log t [s].

Penggunaan Spasi di Manuskrip

  1. Harus ada tanda spasi setelah persamaan tabel dan gambar, misal Gambar 1, Tabel 3, dan Ps. 5.
  2. Tidak boleh memberi spasi antara tanda petik atau tanda kurung dan teks di antaranya.
  3. Harus ada tanda spasi antara tanda paragraf dan nomornya: § 5.65.
  4. Angka dengan huruf harus ditulis tanpa spasi: IVd; 1.3.14a; Gambar 1a.
  5. Di garis bujur dan garis lintang harus ada spasi: 56,5° LU; 85,0° BT.
  6. Simbol matematika harus dipisahkan oleh spasi hanya jika ada satuan di kedua sisi kiri dan kanan, tetapi tanpa spasi jika hanya muncul di kanan, misalnya: 100 ± 2; dengan faktor ~2.

Daftar Pustaka pada Manuskrip

Silakan periksa edisi terbaru dari jurnal yang dipilih sebagai referensi untuk literatur yang dikutip.

Jasa pengetikan per lembar murah dan cepat, 24 jam

Baca artikel lainnya:

Muttaqin Margo Nirwono
Artikel ini ditulis oleh Jagoan Ketik

Suwarganing Suroso

Spesialis pengetikan cepat 10 jari, pengetikan verbatim, editing atau layouting manuskrip, buku, dan berbagai jenis dokumen lainnya, parafrase atau proofreading hingga translate bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia serta sebaliknya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat WhatsApp
1
Online 24 Jam
Scan the code
Spesialis jasa pengetikan, editing, dan pembuatan berbagai jenis dokumen terbaik No. 1 di Indonesia.

✔ Transaksi aman anti penipuan
✔ Kenyamanan dan kemudahan kerja sama
✔ Pengerjaan cepat dan akurat dengan garansi

Chat Admin sekarang, online 24 jam