Hai sobat JK, welcome back again dengan saya Rendi Kali ini saya akan memberikan tips untuk kamu yang sudah bosan dan bingung karena kegiatan di rumah terasa flat dan begitu-begitu saja, Apalagi yang keseharian nya addicted terhadap gadget/ponsel, wah ini adalah sangat berbahaya untuk kesehatan mata kamu. Jadi usahakan bermain gadget sewajarnya ya. Berikut adalah tips untuk mengatasi rasa jenuh di Masa Pandemi PPKM Level 4 ini
semua orang PASTINYA mempunyai tips masing-masing yang dapat dilakukan ketika sedang dirumah , adapun juga yang bekerja dari rumah atau biasa kita sebut work from home. Namun untuk kamu yang mempunyai waktu lebih dapat memanfaatkan nya dengan hal-hal positif dan sesuatu yang akan mengedukatif kamu dalam perkembangan menjadikan kamu menjadi seorang yang layak daya saing terhadap orang lain
Saran admin sih sebaiknya kamu memulai beragam hal contohnya adalah sebagai berikut
1. Mencari Kesibukan
Maksud dari mencari kesibukan disini adalah pastikan kamu tidak tertekan dengan hal-hal yang berkaitan dengan pandemi, contohnya kamu mulai dibatasi untuk keluyuran, tidak bertemu dengan teman, tidak kumpul-kumpul, wah pokoknya mungkin untuk beberapa orang ini sangat membuat tertekan
Pada point ini juga berpengaruh pada sebagian orang tertentu, biasanya mereka meluapkan nya dengan kata-kata atau hanya melamun. Disini admin memberikan kamu tips, Lakukan beberapa hal yang membuat anda senang, misalnya bermain dengan hewan peliharaan, membaca buku atau novel, menonton film bisa di Netflix atau di mana aja deh, atau yang mempunyai hobi berkebun bisa menanam bunga bunga yang lagi trend saat ini, dan terlepas dari itu semua hal yang paling penting yaitu tetap berolahraga ya untuk menjaga kebugaran tubuh agar terhindar dari gejala-gejala Covid.
2. Membersihkan Rumah Bersama
1.Setelah menemukan dan melakukan hal diatas pastikan kamu menjaga kebersihan rumah kamu ya, ini dimaksudkan agar satu rumah atau sekeluarga dapat hidup sehat, karena menjaga kebersihan itu merupakan hal yang penting bagi manusia, apalagi jika ada anak-anak ataupun orangtua di rumah, dengan bersihnya rumah ini dapat menghindarkan kamu dari berbagai macam penyakit
2. Jika sudah melakukan hal tersebut pastikan kamu sebagai orangtua untuk melakukan aktifitas fisik di dalam rumah, contohnya yaitu melibatkan kegiatan fisik di rumah, misalnya mengajarkan menjaga kebersihan dari hendak dia makan ataupun terhadap kebersihan peralatan sekitar rumah, ya intinya mengajarkan bahwa kebersihan harus dijaga sedari dini, lalu langkah berikutnya dengan melibatkan seluruh rumah juga dapat mengajarkan anak pelan-pelan untuk belajar mandiri sendiri, memakai baju sendiri, dan membiasakan anak untuk makan sendiri (dalam artian selalu dalam pengawasan orang tua ya)
3. Membantu Anak Mengerjakan Tugas
Pernahkah Anda mengawasi Anak Anda yang sedang melakukan pembelajaran daring ? Sebaiknya harus, karena hal ini dapat membuat anak Anda menjadi senang karena diperhatikan oleh orangtuanya, bisa jadi anak menjadi tertekan dan cukup tidak paham dengan pembelajaran daring di masa Pandemi ini, Pastikan kamu membangun komunikasi yang baik terhadap Anak agar dia lebih terampil dalam melakukan berbagai hal.
Cukup gunakan kalimat yang sederhana untuk bertanya tentang kegiatan nya dalam pembelajaran daring, dan cobalah untuk memberikan penjelasan yang cukup agar anak bisa mengerti bahwa itu memang cukup bisa dilakukan nya. Semangati dia, dan bila perlu jika anda paham tentang soal ataupun pertanyaan dalam pembelajaran daring nya, cukup ikut andil untuk membantunya. Membantu ya, bukan mengerjakan semuanya hehehe
4. Mengadakan Piknik Keluarga di Rumah
Ya untuk kamu yang mempunyai hobi piknik ketika masa Pandemi belum terjadi, namun sekarang tidak bisa piknik, jangan takut. Mari adakan piknik dirumah sendiri. Kamu bisa melakukan nya apabila kamu mempunyai cukup luas tanah sisa untuk berpura-pura seperti Piknik diluar ya
Adapun hal yang harus kamu persiapkan antara lain yaitu tenda, keranjang, tikar, makanan dan minuman disiapkan dalam suatu bekal, hal ini dimaksudkan untuk menghibur diri seakan-akan kamu itu sedang berada di luar rumah. Ya intinya mengadakan suasana baru lah, daripada bosan dengan kegiatan di dalam rumah yang sangat jenuh karena masa Pandemi ini. Jangan lupa ajak juga orang serumah untuk partisipasi dalam hal ini ya, pasti sangat mengasyikkan. Menghibur dan Berbagi keceriaan bersama-sama. Dengan Bahagianya kamu akan memperkuat immune kamu terhadap hal-hal negatif di masa pandemi ini. Tetap bahagia ya kawan-kawan.
Bagaimana sederhana bukan? Jika mengalami kendala bisa langsung komentar di bawah ini ya atau bisa juga langsung hubungi saya dengan klik tombol WhatsApp dan telepon di bawah ya.